Open Beta Fifa 3 Online
Fifa
3 online indonesia memberikan suatu gaya
permainan untuk para gamers yang menyerupai pertandingan yang sebenarnya. Game
yang merupakan trobosan dari EA sports ini menunjukkan keseriusan vendor game
sepak bola dalam memuaskan para gamersnya.
Game ini disetting untuk merancang
pertandingan acak sehingga para player tidak akan menduga siapakah lawannya.
Dengan menampilkan pengaturan seperti konsol game sepak bola pada umumnya, EA
sports berusaha menampilkan bahwa anda adalah coach yang sebenarnya.
Game sepak bola ini masih mengusung sistem
pertandingan yang sama pada game sebelumnya tetapi yang sedikit berbeda adalah
gamers dapat mengendalikan sepak terjang pemain selihai aslinya.
Gamers
akan dimanjakan dengan berbagai skill pemain dengan tombol shift pada keyboard. Trobosan
lain yang patut dicoba dalam game Fifa 3
online indonesia ini adalah sistem friendly
yang dimilikinya. Sistem friendly ini dapat membuat gamers berkerjasama atau
bahkan menantang bertanding dengan seluruh gamers fifa di seluruh indonesia.
Fitur andalan lain adalah gamers dapat seolah berperan sebagai manager dengan
mengakses fitur Manager. Sehingga
ketika gamers bosan dengan pertandingan, gamers dapat mencoba profesi lain
selain menjadi pemain dalam pertandingan di game ini.
Dengan tampilan grafis
dan cutscene yang menawan, gamers juga bisa merasakan tarian euforia khas
tiap-tiap pemain serta komentator dan alunan sorak penonton yang seru . Game
yang satu ini asyik dimainkan siapa saja terutama bagi kamu penggila game bola.
untuk info lebih lanjut kunjungi saja website resminya disini
Tidak ada komentar:
Posting Komentar